Saturday, February 20, 2010

Tips Bagi Pengguna Linux Pemula

Posted on 9:33 PM by Agazhw


linux
Saya ingin sharing sedikit pengalaman ketika awal menggunakan linux …  tulisan ini saya tujukan kepada pemula karena sesuai dengan level dan kapasitas saya di dunia opensource .. he he..
1. Pilihlah Distro Linux yang sudah digunakan di lingkungan kita berada…
WHY ???  karena sebagai pemula  suatu saat akan menghadapi suatu masalah, bila masalah itu tak kunjung kita dapati solusinya sehingga membuat kita menjadi jenuh dan kemudian mengatakan bahwa “menggunakan linux memang sangat sulit” nah…., dengan menggunakan distro yang telah dipakai orang-orang disekitar kita, kita tidak akan terlalu lama mencari solusi  karena banyak orang disekitar kita yang siap membantu.
2. Ikut komunitas linux
Dengan masuk komunitas linux kita disana dapat bertanya mengenai masalah kita, kita juga dapat membagi pengalaman kita, dan mendapat pelatihan – pelatihan yang diselenggarakan oleh komunitas.
3. Perkaya terus wawasan kita dengan informasi terbaru.
Karena linux ini bersifat opensource banyak orang yang mengembangkannya dan akan cepat sekali informasi yang berkembang Update terus informasi kita. Perbaharui informasi kita dengan membaca, bertanya, dan mencoba baik itu dari internet, majalah, buku, forum, orang-orang disekitar kita.
4. Jangan pernah menyerah
Jangan pernah menyerah dengan kesulitan yang kita hadapi. kita tidak sendiri, semua yang baru mencoba pasti menemui masalah dengan bertanya dan terus mencoba akan menambah wawasan kita tentang linux.
Semoga tips ini dapat membantu bagi pemula linux.

No Response to "Tips Bagi Pengguna Linux Pemula"

Leave A Reply